Diberdayakan oleh Blogger.
RSS

Review Buku 'The Things You Can See Only When You Slow Down' dari Haemin Sunim

Tidak ada yang lebih syahdu malam ini daripada hujan yang gerimis dan alunan lagu dari salah satu band favorit aku, A Rocket To The Moon. Awalnya mau melanjutkan menulis skripsi, tapi tiba-tiba tertarik untuk membuat suatu postingan review sebuah buku di blog aku yang sudah lama tidak tersentuh ini.

Buku yang mau aku review di post ini adalah The Things You Can See Only When You Slow Down, dengan penulisnya yaitu Haemin Sunim. Genre buku ini sendiri yaitu non-fiksi, spiritual, self-help, dan filosofi. Sebagai seseorang yang cukup sering baca buku, buku ber-genre non-fiksi sendiri sebenarnya bukan salah satu genre yang paling sering aku baca. Biasanya aku lebih sering baca novel dan kebanyakan adalah novel-novel ber-genre fiksi-fantasi. The Thing You Can See Only When You Slow Down sebenarnya merupakan buku non-fiksi pertama yang aku baca dan mungkin masuk ke dalam list buku favorit aku hehehe...

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Tales of the Flowers: Sunflower

NOTE: Sebenernya udah pernah posting di wattpad, tapi yang baca sedikit. Jadi aku posting disini, semoga yang baca lebih banyak hehe.


-------------------------------------------------------------------------------

Tales of the Flowers: Sunflower

Hari ini, seperti hari sebelumnya, aku berdiri tegak sembari menghadap ke arah matahari pagi yang bersinar di ufuk timur. Mahkotaku yang berwarna kuning cerah bersinar sama terangnya dengan cahaya matahari pagi, membuat diriku begitu bangga.

Ah, aku selalu suka kehidupanku. Meski terkadang aku lelah karena harus berdiri menghadap ke arah matahari—oh, ayolah siapa yang tahan melihat cahaya mereka yang menyilaukan dan panas dalam waktu lama—terus menerus, aku tetap bersyukur.

Kehidupan lainnya yang aku suka adalah kehidupan keluarga Thompson, keluarga yang meninggali rumah dimana aku tumbuh dengan subur di pekarangannya. Aku bisa menghitung paling tidak ada tujuh orang yang menempati rumah megah tersebut, tiga orang keluarga Thompson beserta tiga orang pelayannya dan satu orang tukang kebun.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Jalan Jalan Ke Pulau Tabuhan, Banyuwangi

Liburan sebelum mencapai semester akhir digunakan untuk jalan-jalan ke Banyuwangi. Nah, Banyuwangi tuh ada dimana sih? Jadi, Banyuwangi itu adalah kota yang terletak di ujung timur pulau Jawa, deket banget sama Pulau Bali. Tinggal nyebrang bentar, nyampe deh ke Bali. Ada banyak banget nih, tempat wisata di Banyuwangi. Yang terkenal itu (pastinya kalian semua pada pernah denger) yaitu Kawah Ijen. Nah, tapi, di postingan ini aku gak bahas tentang Kawah Ijen melainkan tentang salah satu wisata pantai di Banyuwangi, yaitu Pulau Tabuhan.

Pulau Tabuhan itu sebenernya suatu pulau kecil yang terletak deket Banyuwangi dan Bali. Aku kesana naik perahu dari Pantai Bangsring. Perjalanannya bentar aja, cuma sekitar 30 menit-an dari Pantai Bangsring. Harga naik perahu sampai sana sih sekitar Rp. 500.000/perahu. Jadi bakal lebih untung kalo naik perahunya banyak orang. Nih, aku tunjukkin letak Pulau Tabuhan dari Pantai Bangsring, Banyuwangi via google maps:


  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Analisa Kegiatan Usaha ROLSHOP - Sherinda Rizky Sabilla (10715057)


Sejarah Kewirausahaan 


Rolshop merupakan sebuah kegiatan usaha yang bergerak di bidang penjualan kerudung. Rolshop didirikan pada Januari 2017 oleh Saffana Haniyya yang merupakan jurusan Sains dan Teknologi Farmasi, Institut Teknologi Bandung. Rolshop dibangun atas dasar kebutuhan sang wirausahawan untuk pergi berlibur. Rolshop merupakan nama yang diambil dari singkatan nama 'Rempong Online Shop'. Rempong merupakan nama dari geng pertemanan Saffana dan online diambil karena penjualan kerudung yang dilakukan berbasis online.

Analisis Karakterisik Wirausaha

Setelah melakukan wawancara dengan pendiri dari Rolshop, saya dapat menganalisis bahwa pendiri memiliki beberapa karakteristik wirausaha. Diantaranya adalah:

  • Motif berprestasi 
Motif berprestasi merupakan nilai sosial yang menekankan pada hasrat untuk mencapai yang terbaik guna memperoleh kepuasan secara pribadi (Gede A.Sdalam Suryana, 2003). Poin tersebut sangat terlihat dari hasil wawancara, dimana sebelum usaha terbentuk, pendiri benar-benar memikirkan usahanya dengan matang. Dari perencanaan harga, pemasok kerudung, hingga rencana distribusi ke konsumen.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Pertanyaan Seputar Membran Sel

1.       Bagaimana cara membran sel mempertahankan protein? Apakah membran masih tetap fluid walaupun banyak protein tertanam?
Sel mempertahankan protein dengan cara protein tertanam menembus lapisan lipid bilayer, protein tertanam pada satu monolayer saja, protein terikat dengan protein lain yang berada pada lapisan lipid bilayer dan protein terikat pada lipid. Ya, membrane sel masih tetap fluid karena banyaknya protein tidak mempengaruhi fluiditas dari membran sel itu sendiri.

2.       Apa maksud dari ‘dua dimensional fluid’?
Membrane sel terdiri dari dua lapidan fosfolipid dimana lapisan satu menghadap keluar sel dan lapisan dua menghadap kedalam sel sehingga terdapat dua lapisan fosfolipid yang biasa disebut sebagai lipid bilayer. Membran sel memiliki struktur cair yang fleksibel dimana tiap molekul fosfolipidnya dapat bergerak dengan bebas ke kanan dan ke kiri (Gerak lateral) dan menyebrangi lapisan (flip flop)

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Kuliah di ITB, Apa Rasanya? [PART 1]

Hai... udah lama nih gak nulis blog lagi. Kenalin lagi, nama aku Sherinda, sekarang sih biasa dipanggil Sherin hehe. Kesibukan aku tak lain dan tak bukan adalah kuliah. Yap, sekarang aku kuliah di Institut Teknologi Bandung atau ITB. Aku masuk ke Sekolah Farmasi sejak tahun 2015 dan sekarang jurusan aku adalah Sains dan Teknologi Farmasi ITB.

Aku masuk ke ITB itu lewat jalur SBMPTN atau jalur masuk PTN lewat tes tulis gitu. Sempet ngedrop dan gak percaya diri setelah dapet pengumuman kalau aku gak dapet jalur undangan atau SNMPTN. Tapi, untng ada Papaku yang setia menghibur dan memberi semangat untuk terus maju. Thanks Dad!

Aku yang gak pernah les sebelumnya akhirnya memutuskan ikut les untuk SBMPTN. Aku les waktu itu sekitar sebulan dan cuma kebagian dua kali try out SBMPTN di tempat les. Pagi siang sore belajar tanpa henti, gak lupa berdoa juga, karena apalah arti usaha tanpa doa. Tugas kita hanya berusaha semaksimal mungkin sisanya Allah yang menentukan :) 

Sebulan kemudian aku pun ikut SBMPTN tepatnya di SMK 3 PGRI Bogor (kalau gak salah, lupa soalnya._.) nunggu sebulan untuk pengumuman dan sebulan kemudian... JENG JENG JENG... Allhamdulillah, mimpi aku untuk kuliah di ITB pun tercapai. Aku berhasil masuk Sekolah Farmasi ITB, yeay!

Gimana sih suka duka kuliah di ITB? Setelah resmi jadi mahasiswa ITB dan berhasil dapet jaket almamaternya yang berwarna hijau lumut dengan logo gajah ganesha di dada, kami mahasiswa mahasiswa baru terus mengikuti sidang Penerimaan Mahasiswa Baru atau PMB di Sabuga. Setelah itu, kami ikut acara ITB lainnya yaitu pengenalan fakultas dan acara motivasi motivasi gitu. Terus ada juga tes IQ sama placement test kelas bahasa inggris. Setelah ikut serangkaian acara ITB, aku sebagai mahasiswa baru terus ikut kaderisasi atau ospek masuk ITB. Waktu itu namanya OSKM ITB. OSKM ini dilaksanakan selama 3 hari. Yang paling berkesan pas OSKM 2015 itu adalah helikopter yang membawa pak rektor yang tiba tiba muncul di Saraga. Selain itu, OSKM juga mengenalkan para mahasiswa baru salam terbaik ITB, namanya Salam Ganesha. Isinya? Salam Ganesha! Bakti kami, untukmu Tuhan, Bangsa dan Almamater, Merdeka! :)

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Lirik 'Like We Used To' ;)

Jarang jarang kan gue nulis lirik lagu. Ini lagu, tau dari Helga sama Callista. Sering mereka nyanyiin, sering coba main pake gitar juga (meski main gitarnya rada rada) dan gue gak tau lagu apaan. Setelah gue dengerin, ternyata lagunya enak juga wkwkwkwkwkwk

Tau lagunya kan? Iyaa, Like We Used To, yang nyanyi A Rocket To The Moon ;)


I can feel her breath as she's sleeping next to me
Sharing pillows and cold feet
She can feel my heart, fell asleep to its beat
Under blankets and warm sheets

If only I could be in that bed again

If only it were me instead of him

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS